Bismillaahirrahmaanirrahiim,
Assalamualaikum wr.wb
Doa Sebelum Makan
Allaahumma baariklanaa fiimaarozaqtanaa waqinaa adzabannaar
"Yaa Allah ,, berkahilah kami terhadap apa yang telah engkau rizqikan kepada kami dan jauhkanlah kami dari adzab api neraka"
Doa Sesudah Makan
Alhamdulillaalladzii ath'amanaa wasaqaanaa waja'alnaa minal muslimiin
" Segala puji bagi Allah yang telah memberi makan dan minum kepada kami dan telah menjadikan kami orang yang berserah diri kepada-Mu"
Doa Sebelum Tidur
Bismilallaahumma ahyaa wabismikaamuut
" Yaa Allah dengan menyebut nama-Mu aku hidup dan aku mati"
Doa Setelah Bangun Tidur
Alhamdulillaahiladzii ahyaanaa b'adamaa amaatanaa wailaihinnusuur
" Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami lagi setelah Ia mematikan kami, dan kepada-Nya lah tempat kembali"
Doa Ketika Akan Bersegama ( bagi yang sudah menikah )
Bismillaahi Allaahumma jannibnassyaithaana wa jannibnissyaithaana maa razaqtanaa
" Dengan menyebut nama Allah, jauhkanlah syetan dari kami dan jauhkanlah syetan dari apa yang Engkau rizqikan kepada kami"
Doa Duduk Diantara Dua Sujud ( ketika sholat , dapat juga di baca kapanpun )
Rabbighfirli warhamni wadzburni warfa'ni warzuqni wahdini wa'afini wafu'anni
" Yaa Tuhan ku, ampuni aku, sayangi aku, cukupkan kekuranganku, tinggikan drajatku, berikan aku rizki, berikanlah aku petunjukmu, berikanlah aku kesehatan, dan maafkanlah aku"
Doa Keselamatan di Dunia dan Akherat
Rabbanaa atinaa fiddunyahasanah wafil akhiratii hasanah waqinaa adzaabannaar
"Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan hidup di dunia dan kebaikan hidup di akhirat, dan jauhkanlah kami dari siksa api neraka "
Doa untuk Kedua Orang Tua
Rabbighfirlii wa liwalidayya warhamhumaa kamaa rabbayaanii shaghiiraa
" Ya Allah, ampunilah dosaku dan dosa kedua orang tuaku, dan cintailah mereka, sebagaimana mereka telah mendidiku sewaktu aku masih kecil"
Doa Memohon Ilmu yang Bermanfaat/ Doa Bekerja / Doa Menuntut Ilmu
Allahumma innii as-aluka 'ilman naafi'an wa rizqan thayyiban wa'amalan mutaqabbalan
" Yaa Allah, Sesungguhnya aku minta kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rezeqi yang halal, dan amal yang diterima"
Doa Tertimpa Musibah
Innalillaahi wa innaa ilaihiraaji'uun. Allaahumma ajirnii foo mushibatii wakhluflii khairan minhaa
" Sesungguhnya kita milik Allah dan akan kembali kepada-Nya. Yaa Allah, dampingi aku dalam musibah ini dan berikanlah ganti yang lebih baik daripadanya"
Doa Keluar Rumah / Bepergian
Bismillahi amantu billah, tawakkaltu ‘alallahi la haula wala quwwata illa billahi-‘aliyyil-‘azim
“Dengan nama Allah aku beriman kepada Allah, aku berserah diri kepada Allah tiada daya dan kekuatan melainkan atas pertolongan Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung”.
Doa Sewaktu di Atas Kendaraan / Ketika Naik Kendaraan
Bismillahi majreha wa mursaha inna rabbi lagafurur rahim.
“Dengan nama Allah di waktu berangkat dan berlabuh, sesungguhnya Tuhanku benar-benar Maha Pengampun Lagi Maha Penyayang”.
Doa Memohon Terhindar dari Syirik
Allahumma inna na'uudzubika min annusyrika bika syaian na'lamuhu wa nastaghfiruka limaa laa na'lamuhu
" Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari dosa syirik yang aku sadari, dan aku memohon ampunan kepada-Mu dari perbuatan syirik yang tidak aku sadari "
Doa Memohon Keturunan yang Saleh (1)
Rabbi hablii minalladunka dzurriyyatan thayyibatan innaka samii'uddu'aa
" Ya Tuhanku, berikanlah aku anak yang saleh dari sisi-Mu. Sungguh Engkau Maha Pendengan Doa "
Allahumma inna na'uudzubika min annusyrika bika syaian na'lamuhu wa nastaghfiruka limaa laa na'lamuhu
" Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari dosa syirik yang aku sadari, dan aku memohon ampunan kepada-Mu dari perbuatan syirik yang tidak aku sadari "
Doa Memohon Keturunan yang Saleh (1)
Rabbi hablii minalladunka dzurriyyatan thayyibatan innaka samii'uddu'aa
" Ya Tuhanku, berikanlah aku anak yang saleh dari sisi-Mu. Sungguh Engkau Maha Pendengan Doa "
Doa Memohon Keturunan yang Saleh (2)
Rabbij'alnii muqiimasshalaati wa min dzurriyyatii, rabbanaa wataqabbal du'a. Rabanaghfirlii wa liwaalidayya wa lilmukminiina yauma yaquumul hisaab
" Ya Tuhanku, jadikanlan aku dan anak cucuku orang orang yang selalu mendirikan shalat. Yaa Tuhan kami, perkenankanlah doaku. Ya Tuhanku, berikan ampunan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan semua orang mukmin pada hari penghisaban "