08 March 2018

Cara Mengatasi Sembelit Dengan Pijat Titik Refleksi


Diposting pada 

Sembelit merupakan suatu keadaan seorang yang mengalami susah buang air besar atau BAB, kesulitan buang air besar tersebut diakibatkan karena kelainan pada pencernaan yang mengakibatkan tinja menjadi keras dan susah dikeluarkan. Hal itu akan membuat anda kesakitan untuk bisa mengeluarkan tinja saat buang air besar yang keras tersebut dan bahkan sampai melukai dinding anus.
Sembelit yang parah juga bisa menyebabkan terjadinya kanker usus pada tahap tertentu, jadi jangan remehkan gejala sembelit agar kita bisa terhindar dari masalah yang lebih serius. Mengobati penyakit pada tahap gejala lebih mudah disembuhkan daripada melakukan pembiaran dan berlarut-larut sehingga penyakit kian parah dan sulit untuk disembuhkan.

Gejala Sembelit

Berikut ini beberapa gejala sembelit yang harus anda ketahui:
  • Tinja keras dan susah untuk buang air besar
  • Harus mengejan ketika BAB
  • Merasa kurang nyaman diperut
  • Merasa tak tuntas saat buang air besar
  • Dibutuhkan gerakan tertentu untuk bisa mengeluarkan kotoran
  • Terasa sakit pada perut
  • Anus terasa sakit atau luka karena tinja yang keras
Jika anda mengalami gejala seperti yang sudah saya sebutkan diatas, maka sudah bisa dipastikan anda sedang mengalami sembelit, segera melakukan pengobatan agar penderitaan anda dalam urusan BAB segera teratasi. Disini admin akan berbagai cara mengatasi sembelit dengan metode pijat refleksi, dengan melakukan pemijatan pada titik-titik tertentu akan segera melancarkan buang air besar anda. Diartikel saya yang lain, anda juga bisa mempelajari titik refleksi diare untuk mengatasi masalah sakit mencret yang anda derita,

Titik Pijat Refleksi Sembelit

Ada beberapa titik refleksi untuk mengobati sembelit yang bisa anda pelajari pada gambar yang saya sediakan, diantaranya 5 titik refleksi di telapak kai, 4 titik refleksi sembelit di telapak tangan dan 2 titik akupresur di perut. Dan berikut ini gambar letak titiknya.
Titik Refleksi Sembelit Keterangan Gambar:
  • Nomor 1 merupakan titik refleksi usus besar melintang di telapak kaki kanan dan kiri
  • Nomor 2 merupakan titik refleksi usus besar menurun di kedua telapak kaki
  • Nomor 3 adalah titik refleksi katup elio sekal (akhir usus kecil)
  • Nomor 4 adalah titik refleksi rektum yang berada di telapak kaki kiri
  • Nomor 5 merupakan titik refleksi anus di telapak kaki sebelah kiri
  • Nomor 6 dan 7 merupakan titik refleksi lambung dan usus besar di telapak tangan kanan dan kiri
  • Nomor 8 dan 9 adalah titik refleksi usus besar di ruas atas jari telunjuk kanan dan kiri
  • Nomor 10 adalah titik akupresur yang terletak satu jari dibawah pusar
  • Nomor 11 adalah titik akupresur 3 jari diatas pusar

Cara pemijatan susah buang air besar

Ketika anda mengalami susah buang air besar dengan tanda-tanda yang sudah saya jelaskan diatas, segera lakukan terapi pemijatan pada titik refleksi sembelit yang letaknya seperti pada gambar yang sudah saya sediakan, lakukan pemijatan minimal 3 menit disetiap titiknya dan anda bisa melakukan terapi 3 kali sehari untuk hasil yang optimal.
Setelah selesai proses pemijatan pada titik refleksi, jangan lupa untuk banyak minum air putih minimal 2 gelas besar. Perbanyak juga memakan-makanan yang banyak mengandung serat alami agar sembelit yang anda derita cepat teratasi. Anda juga bisa menggunakan titik refleksi tersebut untuk mengobati anak-anak yang mengalami sembelit, tentunya dengan pemijatan yang lebih pelan agar anak tak kesakitan.
demikian artikel saya tentang cara mengobati susah buang air besar dengan melakukan pemijatan pada titik refleksi sembelit yang bisa saya share pada kesempatan hari ini, semoga bisa bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya. Jangan lupa untuk like dan share artikel ini agar keluarga dan sahabat anda juga bisa mengambil manfaatnya, terimakasih


http://refleksi.id/titik-pijat-refleksi-sembelit/



No comments:

Post a Comment